Home » » Sekilas Inspiratif - Nasehat Ibu Untuk Anak Perempuan Tercintanya

Sekilas Inspiratif - Nasehat Ibu Untuk Anak Perempuan Tercintanya

Sekilas Inspiratif - Nasehat Ibu Untuk Anak Perempuan Tercintanya
Nasehat Ibu Untuk Anak Perempuan Tercintanya
umum1989.blogspot.com - Cinta menjadi salah satu aspek penting dalam hidup setiap manusia. Cinta kepada lawan jenis mulai bertumbuh sejak seseorang memasuki usia remaja. Saat memasuki masa-masa pubertas, ibu Kamu pasti sering memberi Kamu nasehat tentang cinta. Dengan begitu penuh cinta mereka memberi nasehat agar anak gadisnya tak salah melangkah. Inilah nasehat yang biasa diberikan oleh ibunda untuk anak gadisnya yang sedang jatuh cinta.

1.   Menghargai Diri Sendiri
Seorang ibu pasti sering mengatakan pada anaknya untuk menghargai orang lain. Tetapi dalam urusan cinta, sang ibu harusnya mengajarkan cara menghargai diri sendiri dulu, barulah seorang pria juga akan menghargai Kamu.

2.   Kamu Adalah Kamu

Seorang ibu sering mengatakan pada anaknya, 'Jangan berubah demi orang yang kamu sayang, nak. Pria yang mencintaimu adalah yang mampu menerimamu apa adanya'. Ungkapan ini tidak ada salahnya Ladies. Namun, perubahan itu penting, asal membawa Kamu pada sebuah kebaikan.

3.   Jauhkan diri dari kenikmatan sesaat
Membahas masalah seksual memang tidak biasa diajarkan oleh sang bunda. Namun, beberapa ibu menjelaskan pada anak mereka, seks memang membawa nikmat, namun sifatnya hanya sementara. Menjaga keperawanan sebelum menikah adalah salah satu kunci untuk menemukan cinta sejati.

4.   Jangan mengejar, menanti itu lebih baik
Hakikat seorang wanita adalah untuk menunggu. Rupanya hal ini menjadi salah satu hal yang sering diajarkan ibu Kamu Ladies. Intinya, jangan menjadi murahan demi cinta. Jangan terlalu agresif dalam mengejar cinta, dan jangan mencintai terlalu dalam supaya kalau sakit tak keterlaluan.

5.   Kepercayaan adalah kuncinya
Seorang ibu pasti mengajarkan tentang kepercayaan pada anak perempuannya. Percaya pada diri sendiri menjadi salah satu kepercayaan yang penting selain percaya pada cinta. Saat Kamu percaya pada diri Kamu dan pada cinta, niscaya pasti damai yang Kamu rasa.

Kamu juga perlu belajar tentang hal ini supaya saat Kamu menjadi ibu dari seorang anak perempuan, mereka juga tak salah melangkah :)

Subhanallah
Semoga kita dapat mengambil pengetahuan bermanfaat yang bernilai ibadah lewat Sekilas Inspiratif - Nasehat Ibu Untuk Anak Perempuan Tercintanya ini dan mengamalkan dalam kehidupan sehari - hari. Semoga bermanfaat. Mohon di SHARE.

Dikutip : clarissa faquita
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Info Dunia Raya - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger