Home » » Profil Lukman Hakim Saifuddin, S.Ag Tokoh Pemerintahan

Profil Lukman Hakim Saifuddin, S.Ag Tokoh Pemerintahan

Profil Lukman Hakim Saifuddin, S.Ag Tokoh Pemerintahan

PROFIL SINGKAT
Nama Lengkap  : Lukman Hakim Saifuddin, S.Ag
Alias                  : Lukman Hakim Saifuddin
Profesi               : Menteri Agama
Agama               : Islam
Tempat Lahir      : Jakarta
Tanggal Lahir      : 25 November 1962
Zodiac                : Sagitarius
Hobby               : Membaca, Menulis, Olahraga
Kota/Provinsi     : Jakarta, DKI Jakarta
Warga Negara   :  Indonesia
Alamat               : Rumah Jabatan Anggota DPR RI Blok A - 4 No. 56 Kalibata Jakarta 12750
Istri                    : Trisna Willy
Anak                 : Naufal Zilal Kemal,Zahira Humaira,Sabilla Salsabilla

BIOGRAFI SINGKAT
Lukman Hakim Saifuddin yang lahir di Jakarta pada tanggal 25 bulan November tahun 1962 yang saat ini berumur 51 tahun. Lukman Hakim Saifuddin merupakan sosok yang Cerdas, modern, memiliki pemikiran yang terbuka, tapi juga berintegritas. Sosok Lukman Hakim Saifuddin yang mempunyai karakter kuat ini menampilkan citra baru PPP yang kala itu diidentikkan sebagai partai kaum tua. Keberadaan nya di PPP mulai awal dekade 1990-an menjadi simbol munculnya generasi baru di partai Islam. Dan belakangan ini hampir 80 persen dari kepengurusan PPP tingkat pusat didominasi kaum muda .

Nama Lukman Hakim Saifuddin sempat disebut-sebut sebagai tokoh PPP yang layak menduduki jabatan menteri dalam kabinet 2009-2014. Namun dia lebih memilih berkiprah sebagai Wakil Ketua MPR. Dia sering dianggap sebagai kalangan muda Nahdlatul Ulama (NU) yang mewakili zamannya. Secara resmi menjadi pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada awal 1994 sebagai anggota Lembaga Pusat Pendidikan dan Latihan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP, lalu menjadi Ketua di lembaga tersebut pada 1999-2003. Lukman juga menduduki posisi Sekretaris Pengurus Harian Pusat DPP PPP periode 2003-2007. Kini dia menjadi Ketua DPP PPP Periode 2007-2012.

Meski telah menjadi salah satu pimpinan MPR, namun tak menjadikannya terkurung dalam ritual seremonial yang sunyi dari hiruk pikuk politik. Justru di lembaga yang semula kokoh itu dia merasa mendapat tantangan baru yang tak kalah menarik. MPR hasil modernisasi konstitusi bukan semata berfungsi seremonial, tetapi juga mengemban amanah penting. Yaitu membumikan konstitusi hasil reformasi yang bercirikan prinsip demokrasi, saling mengimbangi dan saling kontrol antar lembaga negara, dan peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dalam tatanan kehidupan bangsa.

Lukman Hakim resmi dilantik oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Pada tanggal 9 Juni 2014 sebagai Menteri Agama menggantikan Suryadharma Ali yang mengundurkan diri karena terlibat kasus dugaan korupsi dana haji di Kementerian Agama. Lukman juga merupakan anak dari Menteri Agama ke-9, Saifuddin Zuhri.

PENDIDIKAN
  • SD, SDN Jakarta dan MI Manaratul Ulum Jakarta,
  • SMP, SMP Negeri XI Jakarta,
  • Pesantren Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, 1983
  • Sarjana (S1) Universitas Islam As-Syafiiyah, Jakarta, 1990
KARIER
  • Menteri Agama Republik IndonesiaKe 21 (2014)
  •  Wakil Ketua MPR RIperiode 20092014
  • Anggota DPR RIperiode 20042009
  •  Anggota DPR RIperiode 19992004
  •  Anggota DPR RIperiode 19971999
  • Project Manager Helen Keller International, Jakarta, 19951997
  • Kepala Program Kajian Lakpesdam NU, 19891995
ORGANISASI
  • Ketua PH DPP PPP (2007-2012)
  • Sekretaris PH DPP PPP (2003-2007)
  • Ketua Lembaga Pusat Pendidikan dan Pelatihan DPP PPP (1999-2003)
  • Anggota Pengurus Lembaga Pusdiklat DPP PPP (1994-1999)
  • Sekretaris Forum Konstitusi (2004-sekarang)
  • Ketua Badan Pengurus Lakpesdam NU (1992-1995)
  • Wakil Sekretaris PP-LKKNU (1985-1988)
  • Sekum YISC Al-Azhar (1985-1988)
  • Wakil Ketua Bidang Pengembangan Program Yayasan Saifuddin Zuhri (1994-sekarang)
PENGHARGAAN 
  • -
SOCIAL MEDIA
  • -

Semoga Bermanfaat..!!!                                                Sumber; http://id.wikipedia.org

Catatan :
Mohon Maaf, Apabila Dalam Penulisan Profil/Biografi Kurang Lengkap atau Salah Penulisan Mohon Dibenarkan. Untuk Kritik Dan Saran Silahkan Kirim Ke Alamat Email Saya : nunink.ambi@gmail.com / ambi.costik@yahoo.com
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Info Dunia Raya - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger